KETEKUNAN
Tidak ada sesuatu pekerjaan dengan hasil yang memadai tanpa adanya iringan ketekunan di dalam memperjuangkannya. Dan untuk dapat memelihara ketekunan ini tidak luput bagi anda untuk adanya minat yang kuat. Minat inilah yang dengan sendirinya akan membentuk seseorang untuk berkobar-kobar semangatnya serta terciptanya kemauan yang membaja, sehingga secara langsung pula apabila demikian akan lebih mudah untuk tercapai pada ketekunannya di dalam memperjuangkan apa yang menjadi keinginannya itu.
Ketekunan itu sendiri juga harus dihubungkan pula dengan adanya kesadaran daripada pikiran, di mana ini akan menimbulkan suatu proses kerja yang tersendiri dengan terbangkitnya pada bawah sadar nya sendiri yang nantinya akan semakin menebalkan kekuatan yang ada pada dirinya.
Bagi seseorang yang telah ada kesadaran pada pikirannya biasa¬nya akan lebih mantap untuk memerangi pada segenap kekuatan negatif yang mencoba untuk mengendurkan semangatnya. la akan dapat membina ketekunannya itu dengan cars apa pun yang dapat dilakukannya.
Tidak terkecuali dengan diri anda sendiri, yang setiap waktu dapat mengendur semangat anda tatkala memperoleh halangan-halangan di dalam usaha anda untuk mencapai sesuatu, apabila kesadaran anda telah teguh dan sedemikian kuatnya, maka apa pun yang menjadi halangan itu akan dapat anda pertahankan dengan menyatukan seluruh unsur positif yang anda miliki. Demikian pula halnya dengan ilmu Hipnotis tinggi ini, yang pada bagian-bagian tertentu mempunyai cara kerja atau suatu perjuangan berlainan dengan keadaan biasa seperti yang umum anda lakukan jelas membutuhkan ketekunan yang sedemikian besarnya.
Walaupun berkali-kali anda mengalami kegagalan untuk mencapai keberhasilan seperti apa yang menjadi teorinya, anda tidak perlu untuk merasa ragu-ragu lagi, karena apabila semua itu dapat anda pertahankan dengan berjalannya sang waktu pastilah kemajuan akan dapat dicapai dengan secara bertahap. Waktu dan perjuangan anda tidak akan membuahkan kesia-siaan, itulah yang pasti!
0 comments:
Posting Komentar